a

Umi Ayu Hadiri Peringatan Maulid Bersama Koalisi Perubahan di Kantor PKS

Umi Ayu Hadiri Peringatan Maulid Bersama Koalisi Perubahan di Kantor PKS

JAKARTA: (24 Oktober): Anggota Dewan Pertimbangan Pusat Partai NasDem, Dr. Hj. Ayu Alwiyah Aljufri hadir dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Kantor DPP PKS di kawasan Jakarta Selatan, Senin (23/10). Menurutnya dalam acara tersebut terasa sekali kedekatan emosional yang luar biasa di antara Partai Koalisi Perubahan yang diwakili oleh masing-masing delegasinya.

“Inilah takdir dari Allah SWT menambah kekuatan dalam koalisi serta tidak menyia-nyiakan momentum yang ada. Impian bersama menjadi satu impian yang lebih kuat dan kokoh untuk kemenangan di 2024 mendatang,” kata Syarifah yang karib disapa Umi Ayu, Selasa (24/10).

Untuk itu Umi Ayu merasa sangat senang dan bangga dapat hadir di acara tersebut. Pasalnya kata dia selain dapat memeriahkan kelahiran Nabi Muhammad SAW bersama rekan-rekan dari Partai Koalisi Perubahan, momen tersebut juga dapat semakin memperkuat soliditas di dalam koalisi.

“Hal ini menunjukkan bahwa ketetapan hati, komitmen dan tekad bersama sudah bulat. Semoga ikhtiar bersama ini mendapat Ridho, Rahmat dan Inayah dari Allah SWT,” kata dia.

Pada kesempatan itu hadir pula sejumlah pengurus DPP Partai NasDem antara lain, A. Effendy Choirie yang turut memberikan tausiahnya. Selain itu hadir pula Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, Ketua Majelis Syuro PKS, Habib Salim Segaf Al Jufry, Wakil Sekretaris Dewan Syuro PKB, Maman Imanul Haq serta sejumlah pengurus partai politik Koalisi Perubahan lainnya.

Umi Ayu menekankan perjuangan tanpa pengorbanan merupakan kemustahilan, untuk itu ke depan dia mengingatkan agar koalisi perubahan dapat menjaga soliditas dalam melalui semua tantangan di depan guna memenangkan duet AMIN dan mewujudkan perubahan di 2024 mendatang.

Lebih jauh Umi Ayu juga menukil Firman Allah SWT dalam Surat Ar-Ra’dal ayat 11 tentang Allah yang tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sampai mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri.

“Mari kita tanamkan secara bersama-sama komitmen perubahan dari diri kita secara serentak bersama dengan satu tujuan bersama yaitu perubahan Bangsa ini menjadi Bangsa yang berkeadilan, sejahtera, damai untuk NKRI kita tercinta,” kata dia.

Menurut Umi Ayu orang yang memasrahkan dirinya kepada Allah maka orang tersebut akan dicukupi kehidupannya serta mendapatkan tuntunan dan petunjuk dari Allah sehingga segala urusannya dijamin Allah. Selain itu kata dia sebagai Hamba Allah yang punya keterbatasan kita wajib berikhtiar dan berusaha semaksimal mungkin.

Umi Ayu menambahkan juga diperlukan tekad yang kuat dan tawakal kepada Allah SWT. Selain berusaha dan berdoa, penentu keberhasilan dan kegagalan atas segala hal hanya berasal dari Allah. Jika Allah telah menolong hamba-Nya, tak ada satupun yang mampu mengalahkan-Nya.

“Tawakal adalah tumpuan terakhir dalam suatu usaha. Orang yang bertawakal kepada Allah tidak akan berkeluh kesah atau gelisah. Ia akan selalu dalam ketenangan, ketentraman, dan kegembiraan,” kata Umi Ayu.

(WH)

Add Comment